Followers

Saturday, July 02, 2011

Semangkuk Koloke

"Dina...main ke rumahmu lagi yuk, kolokenya ibumu enak,". Itu yang kamu katakan, kira-kira lebih dari setahun yang lalu.

Dulu kamu sering main berdua ke rumahku, padahal rumah kamu jauh, di kota, rumahku di desa. Waktu itu aku masih culun. Rambutku selalu kuikat satu. Dan aku masih menyembunyikan skoliosisku. Kamu selalu ngga pernah bilang kalau mau mampir, selalu datang tiba-tiba dan bikin aku kelabakan karena cuman pake daster atau baju tidur.

Kamu pengen cepet-cepet pulang bersama teman akrabmu itu, karena waktu itu sudah jam makan siang, dan kamu pengen beli pecel di Warung Pecel Glintung kesukaanmu. Tapi temanmu menolak, karena ia tidak punya uang. Dan dengan percaya diri aku menawarkan kalian makan di sini saja. Kalian tidak menolak. Padahal di meja makan hanya ada semangkuk koloke yang tidak banyak dan tidak ada lauk lain. Tapi sebelum pulang, kamu bilang, "Bilangin ibu kamu, kolokenya enak,".

Setelah hampir setahun kamu engga ke sini lagi. Aku akui aku sudah berubah sejak setahun lalu. Aku sudah berani mengurai rambutku karena aku tertarik untuk meluruskan rambutku. Aku juga sudah terbuka dengan skoliosisku. Aku sudah berani menjadi diriku. Tapi saat ini, aku ngerasa kamu sudah jauh buatku. Jujur, aku rindu kamu yang dulu. Aku tidak tahu alasan apa yang tepat buat kamu seakan ngehindar dari aku sekarang. Apa kamu ngerasa aku beda? Kamu salah. Aku masih tetap sama seperti setahun yang lalu.

Hari ini ibuku memasak koloke setelah setahun tidak memasaknya. Dan rasanya masih tetap sama. Bedanya, kali ini ia memasak mendoan dan tempe kacang, bukan hanya koloke saja. Kali ini kolokenya lebih banyak, dan semangkuk koloke masih tetap menunggu kamu buat kembali, sahabatku, MRTSP dan FBS.

6 comments:

  1. sahabat kan gak ada endingnya. pasti kembali kok MRTSP sama FBS nya (aammiinn). mantan istri atau mantan suami emang ada, tapi kan gak ada yang namanya mantan sahabat :)

    ReplyDelete
  2. Hehe iya, itu pasti, aminn...tapi semoga lebih cepat biar aku ngga galau, ehehehe :D

    ReplyDelete
  3. koloke sih apaan Din? bru dger hehe :P

    ReplyDelete
  4. Search aja di Google, Mba, itu makanan dari ayam ada sausnya :D

    ReplyDelete
  5. nice :) menikmati aku bacanya *meski gak ngerti koloke itu apa*
    :)

    ReplyDelete
  6. Makasi, Kak Indi. Hehe, koloke itu ayam tepung pake saus tomat :D

    ReplyDelete

Comment here